SEMINAR DAN WORKSHOP ROBOTIKA 2012


Seminar dan Workshop Fisika ini bertujuan untuk membangun karakter mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa dalam bidang Teknologi Robotik. Dalam acara ini, peserta akan diberi penjelasan tentang pengenalan robot. seperti robot kontrol, line follower dan pemograman menggunakan Software CV AVR.

Setiap peserta diberi fasilitas panduan modul pemograman robot dengan penjelasan yang atraktif dan mudah dicerna oleh orang awam. Selain itu, peserta juga diberi software untuk membuat desain dan membuat program dengan menggunakan bahasa C. Tutorial oleh tenaga ahli dari Bolabot memudahkan para peserta dalam memahami aplikasi robot dalam kehidupan.

Seminar ini diikuti oleh 30 mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung dari berbagai jurusan. Diantaranya dari Fisika sains, Tehnik Elektro dan Klub mahasiswa Robotika UIN Bandung. Dengan adanya acara ini mudah-mudahan kedepanya mahasiswa saling kerja sama dan terbangun dari tidur panjangnya untuk memberikan karya terbaiknya untuk negri kita. KAMI CINTA INDONESIA  ^_^.










Mudah-mudahan dengan terlaksananya acara-acara spirit penelitian ini, bisa membangun karakter bangsa yang mandiri dan maju. Mari kita bangkit dan berkarya untuk negri. ^_^

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »